AHM Mulai Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng Honda 2018, Ada Rute Baru

Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng Honda 2018
Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng Honda 2018

ElangJalanan.NET – Assalamualaikum sobat biker, menyambut Hari Raya Idul Fitri 1439 H yang jatuh di bulan Juni, PT Astra Honda Motor (AHM) mulai membuka pendaftaran Mudik dan Balik Bareng Honda (MBBH) 2018. Pendaftaran dibuka serentak pada tanggal 2 Mei 2018 di 8 lokasi diler yang tersebar di Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi.

Pembukaan pendaftaran bagi calon pemudik sejak jauh hari ini bertujuan untuk memberikan kenyamanan dan kepastian kepada pemudik yang ingin merencanakan sejak dini acara silaturahmi tahunan dengan keluarga tercinta di kampung halaman.

MBBH 2018 akan menempuh rute seperti tahun lalu yaitu Jakarta – Semarang dan Jakarta – Yogyakarta. Sehubungan atas banyaknya pemudik yang berasal dari daerah sekitar Solo seperti Klaten, Boyolali, atau Wonogiri, maka pada tahun ini AHM membuka rute MBBH baru yaitu Jakarta – Solo. Ketiga rute tersebut akan diberangkatkan pada 10 Juni di AHM Sunter, Jakarta Utara pukul 09.00 WIB. Sementara itu, untuk pemudik yang ingin kembali ke Jakarta dapat mendaftar untuk rute Yogyakarta – Jakarta dan Semarang – Jakarta yang diberangkatkan pada 19 Juni 2018. AHM menyiapkan 56 bus untuk para pemudik dan 20 truk pengangkut 1000 motor pemudik yang akan diberangkatkan pada 9 Juni 2018 dari pelataran parkir Bhanda Ghara Reksa (BGR), Kelapa Gading, Jakarta Utara pada pukul 10.00 WIB. Untuk arus balik, AHM menfasilitasi 20 bus untuk pemudik dan 6 truk untuk mengangkut 300 motor pemudik.

Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng Honda 2018

General Manager Honda Customer Care Center (HC3) AHM, Istiyani Susriyati mengungkapkan memasuki pelaksanaan MBBH yang ke 13 dan peningkatan peminat MBBH setiap tahun, AHM berupaya untuk selalu meningkatkan pelayanan mudik dan balik bareng bagi pengguna sepeda motor Honda ke kampung halamannya.

“Kami berusaha untuk menjawab aspirasi masyarakat. Dengan membuka rute baru dan membuka pendaftaran MBBH sejak jauh hari sebelum penyelenggaraan mudik. Kami ingin memberikan kepastian secepatnya agar masyarakat dapat menyusun rencananya untuk berkumpul bersama keluarga saat perayaan hari Idul Fitri nanti,” ujar Istiyani.

Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng Honda 2018

Berikut persyaratan untuk mengikuti pendaftaran program MBBH 2018 ini sob:

  • melampirkan KTP Jabodetabek
  • melampirkan Surat Izin Mengemudi (SIM) C yang masih aktif
  • melampirkan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) sepeda motor Honda
  • biaya pendaftaran Rp 150.000,-

Untuk menjaga keselamatan saat melakukan mudik, peserta MBBH diharapkan dalam kondisi sehat dalam perjalanan, membawa helm SNI untuk digunakan saat berkendaraan di kampung halaman dan pemudik wajib turun di tempat yang telah ditentukan.

Benefit yang akan didapatkan peserta mudik bareng antara lain sama seperti tahun kemarin, yakni:

  • mendapat 2 kursi bus beserta pengangkutan 1 uni motor pemudik
  • asuransi perjalanan
  • layanan kesehatan
  • goodie bag yang berisi jaket, konsumsi perjalanan dan hadiah dari sponsor
  • mendapatkan kesempatan undian hadiah 2 buah unit motor dan gadget

Adapun lokasi pendaftaran program MBBH 2018 yaitu sobat bisa sambangi dealer dibawah ini:

  • Astra Motor Center – Jakarta
  • Bintang Jaya – Buaran Klender
  • Tunas Dwipa Matra – Saharjo, Tebet
  • Wahana Gunung Sahari – Gunung Sahari
  • Nusantara Surya Sakti – Slipi
  • Mitra Jaya – Kranji
  • Wahana Cipondoh – Tangerang
  • Daya Motor Cisalak – Depok

Monggo sob yang punya agenda mudik bareng keluarga ke Jawa Tengah bisa manfaatkan kesempatan ini lebih awal biar gak kehabisan jatah kursi.

Baca juga artikel pilihan ElangJalanan.NET

  1. Masih belum dikatakan “keren” jika bawa motornya masih seperti ini
  2. Catatan Perpanjang STNK 5 tahun dan Ganti Plat di SAMSAT Jakarta Timur
  3. Review Ban Corsa Platinum R99, memang ajib buat cornering
  4. Apresiasi untuk bengkel resmi yang buka hari Minggu
  5. Masih bingung dengan aki kering New Jupiter MX, awet bener..
  6. Cairan Anti Bocor di Ban Tubeless? Lebih baik enggak deh..
  7. Jawaban tentang kontra kenapa jari tidak boleh standby di rem depan
  8. New Honda BeAT Street eSP hadir, cocok nih buat anak muda yang ekspresif
  9. Mencoba belanja ban di PROBAN Motoparts, harganya lebih murah dari sebelah ternyata
  10. Pembenaran kebiasaan melipat kaca spion di motor fairing? Bisa jadi karena…

POPULER

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*