Assalamualaikum sobat biker, weekend ini di hari Sabtu (21/10) Yamaha menggelar perayaan usia 1 Dekade Yamaha Vixion dengan menyatukan ribuan komunitas pecinta Vixion dalam acara Jambora Family Gathering yang berlokasi di Rizen Kedaton Gunung Geulis Bogor, Jawa Barat. Hm..tak terasa ya sob ternyata umur Vixion sudah memasuki usia 10 tahun sejak dirilis 2007 silam.
Keseruan acara jambor ini diawali dengan aktivitas touring gabungan (Tourgab) yang diikuti ribuan orang bikers se-Jabodetabek mengendarai Vixion dari tiga titik lokasi sob, Elang dengan beberapa rekan Blogger dan media kebetulan pagi ini ikut serta dalam perjalanan touring ini menyusul di Bukit Pelangi menuju venue.
Titik start touring pertama dimulai dari kantor Yamaha Flagship Shop di Cempaka Putih Jakarta Pusat, warung tenda Kalibata Jakarta Timur dan dealer Yamaha Mekar Motor di Jalan Padjadjaran Kota Bogor. Touring komunitas kali ini pure gak menggunakan pengawalan kepolisian namun rekan komunitas terlihat tertib selama perjalanan. Iring-iringan bikers riding motor Vixion yang melintas mengubah suasana di weekend hari ini menjadi lebih meriah dan penuh kehangatan kekeluargaan sob.
Motor Yamaha Vixion sendiri dalam 1 dekade perjalanannya sudah dikenal sebagai motor yang dipercaya komunitas motor Vixion sebagai motor untuk touring yang cukup bandel dan irit, tak heran wajah-wajah motor peserta tourgab yang Elang perhatikan temanya sudah dimodif ke arah aliran touring semua rata-rata. Selain itu terlihat kekompakan rider Vixion dalam komunitasnya yang sudah menjadi karakter positif Vixion lovers yang turut menguatkan eksistensi dan reputasi sport naked bike itu hingga 10 tahun usianya di 2017 ini.
Dalam sambutannya saat pelepasan peserta tourgab, Eddy Ang, Deputi GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menyampaikan “Jambore 1 Dekade Vixion merupakan bentuk apresiasi Yamaha kepada konsumen dan komunitas loyal. Terimakasih kami ucapkan untuk para pecinta Vixion yang hadir di event akbar ini, yang dimulai dengan touring gabungan komunitas dan konsumen se-Jabodetabek. Touring adalah bagian tak terpisahkan dari bikers dan menjadi identitas mereka, sehingga kami adakan pada perayaan 10 tahun usia Vixion ini. Pastinya touring kali ini menjadi cerita yang akan selalu diingat.”
Aktivitas touring memang sudah lekat dengan komunitas anak Vixion sehingga mereka mengenal dengan baik sejumlah area di medan perjalanan yang ditempuh. Seperti saat journey sebelum sampai di Rizen Kedaton Gunung Geulis, peserta touring Jambore 1 Dekade Vixion berkumpul bersama di Bukit Pelangi. Mereka berhenti sejenak menikmati indahnya alam pemandangannya. Bukit Pelangi sudah cukup dikenal komunitas Vixion karena merupakan salah satu titik favorit yang kerap dilewati saat touring menuju Puncak.
Sesampainya di venue acara Rizen Kedaton Gunung Geulis, Yamaha menyuguhkan berbagai acara untuk mengapresiasi pecinta Yamaha Vixion memperingati 1 Dekade Vixion, ada games, ada booth-booth, hiburan panggung, meriah pokoknya sob. Hadir juga rider Vixion dari generasi old Vixion tahun 2007 hingga pemilik versi Vixion terbaru Vixion R yang sudah langsung dimodifikasi menggunakan stang fatbar.
“Touring Jambore 1 Dekade Vixion ini fun dan menyenangkan. Saya senang kali ini bisa berperan dalam kepanitiaan acara. Asyik banget bisa touring bareng teman-teman komunitas dan juga konsumen sekaligus menjalin tali silaturahmi. Rasanya beda karena ini dilakukan di momen 1 Dekade Vixion. Sebagai penggemar Vixion, nggak bakal terlupakan deh,” komentar Ketua Panitia Pelaksana event Jambore 1 Dekade Vixion, Sahrul dari klub Vixion Motor Club Jakarta (VMCJ).
Semakin sore lokasi venue semakin ramai didatangi pengguna Vixion dari berbagai daerah jabodetabek, bahkan Elang pantau ada yang dari Jawa Tengah sob. Puncak acara sampai malam ini, infonya mereka menginap di lokasi untuk menikmati indahnya kebersamaan dalam momen istimewa sepanjang hidup, perayaan 1 Dekade Vixion.
Selamat untuk Vixion yang sudah menemani pecinta touring anak komunitas selama satu dekade ini, sukses terus.
Baca juga artikel pilihan ElangJalanan.NET
- Masih belum dikatakan “keren” jika bawa motornya masih seperti ini
- Catatan Perpanjang STNK 5 tahun dan Ganti Plat di SAMSAT Jakarta Timur
- Review Ban Corsa Platinum R99, memang ajib buat cornering
- Apresiasi untuk bengkel resmi yang buka hari Minggu
- Masih bingung dengan aki kering New Jupiter MX, awet bener..
- Cairan Anti Bocor di Ban Tubeless? Lebih baik enggak deh..
- Jawaban tentang kontra kenapa jari tidak boleh standby di rem depan
- New Honda BeAT Street eSP hadir, cocok nih buat anak muda yang ekspresif
- Mencoba belanja ban di PROBAN Motoparts, harganya lebih murah dari sebelah ternyata
- Pembenaran kebiasaan melipat kaca spion di motor fairing? Bisa jadi karena…
Leave a Reply