Cerita Restorasi MX Strada (New Jupiter MX 135 2011)

Restorasi MX Strada
Restorasi MX Strada

ElangJalanan.NET – Assalamu’alaikum sobat biker, sejak punya motor kedua Honda ADV 150 di Nopember 2019 lalu, Elang mulai berpikir untuk mulai jadwalkan restorasi MX Strada. Hal ini dikarenakan kondisi motor  satu-satunya yang selama ini dipakai terus tanpa jeda, membuat beberapa komponen terlihat usang dimakan umur.

Tema restorasi yang Elang rencanakan terhadap MX Strada ini gak neko-neko, bener-bener mau memulihkan kondisi motor kembali segar dengan penggantian part-part body dan juga daleman mesin. Jadi istilahnya selain fresh tampilan body juga sehat luar dalam.

Restorasi MX Strada
Unit Speedometer ganti baru, kembali ke 0 ya

Maka dari itu ada beberapa agenda yang perlu menjadi PR untuk dilakukan dalam fase restorasi MX Strada ini.

Agenda pertama adalah mengganti kedua velg motor dengan velg baru ori bawaannya. Selanjutnya mengganti unit speedometer yang sudah lama mati dan mengganti tebeng tengah bagian dalam yang kudu diganti karena gak enak dipandang mata sejak Elang lubangi yang awalnya buat colokan charger namun FAIL 😀

Agenda yang ketiga adalah merambah ke sektor mesin alias dirasa perlu untuk service besar. Salah satu alasan untuk masuk jadwal service besar karena mesin udah terasa lebih boros BBMnya dan tenaga juga berat.

Nah untuk urusan pengantian part-part body Elang larikan ke bengkel Yamaha Mekar Motor Cibinong. Sebagai dealer baru dan masuk kategori besar tadinya Elang pikir untuk pemesanan part-partnya lebih gampang dan cepat indennya.

Elang pun meluncur ke Mekar Motor Cibinong untuk inden velg depan dan belakang NJMX 2011. Langsung inden dengan DP 50%, sekalian Elang pesan unit speedometer dan tebeng dalam.

Waktu berjalan, setelah 2 minggu kok gak ada kabar dari dealer menghubungi Elang balik, akhirnya Elang inisiatif telpon duluan. Dari situ baru ketauan ternyata stock velg belakang NJMX 2011 di POD Yamaha Pusat kosong belum produksi lagi. Namun untuk part-part lainnya termasuk velg depan available.

Duh Elang mulai bingung dan teringat klaim APM Yamaha beberapa waktu silam ketika NJMX 135 ini di-discontinue. Klaim APM (gak hanya Yamaha) mengatakan akan menjamin ketersediaan spart part motor-motor yang sudah discontinue sampai 10 tahun sejak produksinya dihentikan.

Nah dihitung-hitung sejak discontinue dari 2015, waktunya baru jalan 5 tahunan tapi kok spare part velg lebar NJMX bisa kosong dan gak diproduksi lagi?

Yo wis sebagai konsumen hanya bisa menunggu kapan ada kebijakan dari Yamaha pusat untuk produksi velg belakang ini, semoga akan kembali tersedia demi  kepuasan konsumen motor lawas.

Akhirnya Elang balik ke bengkel Mekar Motor Cibinong untuk melakukan pemasangan part-part yang ada dulu yang sudah dipesan. Speedometer baru penunjukkan odometer otomatis kembali ke 0. Ohya sekalian komstir juga Elang ganti karena udah berumur.

Restorasi MX Strada
Service Besar di Zona Speed

Setelah selesai restorasi bagian body walau gak tuntas, selang 2 minggu kemudian Elang pun jadwalkan masuk service besar area mesin ke bengkel Zona Speed yang tak lain adalah Blogger Aripitstop.

Kenapa gak di bengkel resmi service besarnya mas? Hm.. bukan gak percaya beres tapi berhubung punya link mekanik handal Aripitstop rasanya lebih nyaman aja kalau dipegang mekanik yang sudah dikenal.

Restorasi MX Strada

Setelah blok atas dibongkar baru ketauan kondisi mesin selama ini. Ternyata piston masih OK, namun blok silinder setelah diukur lek Aripitstop kondisinya udah di ambang batas maksimal. Ini artinya kalau tetap dipakai sudah gak boleh geber sampai limit, hihihi..

Sementara kondisi klep, batang seher masih OK, yang diganti bearing camshaft, impeller shaft (punya pompa radiator) sisanya part-part yang diganti standar service besar seperti gasket, o-ring, ring piston, dan sekalian ganti oli, yamacoolant, filter oli, filter udara dan busi.

Restorasi MX Strada
Part-Part yang diganti

Setelah di service besar, MX Strada tarikannya kembali enteng dan nampaknya kudu inreyen 500km dulu sebelum nantinya akan dipakai secara normal.

Setelah ini Elang belum ada agenda ganti part-part lainnya selain masih menunggu velg lebar MX Strada dulu. Kalau memungkinkan nanti mungkin fairing depan, samping dan belakang juga mau diganti biar bener-bener fresh seperti baru 🙂

4 Komentar

  1. Di buat rincian biaya2nya dong bang elang untuk total restorasi sampai unit seperti baru bgtu. Kebetulan motornya sama njmx 2011 cuma warna kuning.hehehe
    Terima kasih semoga makin sukses bang elang.

1 Trackback / Pingback

  1. Sering dipakai pelan motornya nggak bisa kencang? Itu pasti olinya jelek | Mengupas soal motor

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*