Harga Promo Kawasaki Ninja 250SL Terungkap, Berikut Harganya

Harga Promo Kawasaki Ninja 250SL
Harga Promo Kawasaki Ninja 250SL

ElangJalanan.NET – Assalamu’alaikum sobat biker, per hari ini 14 Maret 2019 akhirnya Kawasaki Motor Indonesia merilis harga promo untuk Kawasaki Ninja 250SL edisi 2019. Sebelumnya melalui akun IG @kawasaki_indonesia Februari lalu merilis sebuah quiz tebak harga, alhamdulillah tebakan Elang menang walau meset sedikit 😀

Ninja 250SL model 2019 dikabarkan akan mendapatkan sentuhan warna baru perpaduan warna silver dan frame tubular dikelir hijau. Striping Ninja yang besar di sisi samping fairing mempertegas aura sang Ninja  di sport 250cc DOHC satu silinder ini.

Masih membawa common frame yang sama, Ninja 250 SL 2019 menawarkan ergonomi supersport yang racy. Bentuk compact ini akan menjadi daya tarik utama bagi pecinta kecepatan yang menginginkan sport 250cc berbobot ringan dan ramping.

Harga Promo Kawasaki Ninja 250SL
Kawasaki Ninja 250SL 2019

Ninja 250 SL menggunakan mesin 250cc DOHC 1 silinder yang mampu mengeluarkan daya maksimum 28PS pada 9.700 rpm dan torsi maksimum 22,6 Nm pada 8.200 rpm. Dengan bobot 151 kg Ninja 250SL memiliki PWR (power to weight ratio) lumayan nampol 0,185.

Harga Promo Kawasaki Ninja 250 SL 2019

Secara resmi melalui video di akun Youtube Kawasaki Indonesia hari ini KMI mengumumkan harga si mono adalah Rp 37.900.000,- Bagaimana sob cukup menggoda gak nih harganya, bahkan lebih murah dari sport 150cc varian tertinggi merek sebelah.

Monggo dikomentari semoga berguna infonya sob.

Baca juga artikel pilihan ElangJalanan.NET

  1. Masih belum dikatakan “keren” jika bawa motornya masih seperti ini
  2. Catatan Perpanjang STNK 5 tahun dan Ganti Plat di SAMSAT Jakarta Timur
  3. Review Ban Corsa Platinum R99, memang ajib buat cornering
  4. Apresiasi untuk bengkel resmi yang buka hari Minggu
  5. Masih bingung dengan aki kering New Jupiter MX, awet bener..
  6. Cairan Anti Bocor di Ban Tubeless? Lebih baik enggak deh..
  7. Jawaban tentang kontra kenapa jari tidak boleh standby di rem depan
  8. Pilih-pilih Oli Buat Jupiter MX
  9. Mencoba belanja ban di PROBAN Motoparts, harganya lebih murah dari sebelah ternyata
  10. Biaya Service Fuel Injection Yamaha

POPULER

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*