ElangJalanan.NET – Assalamu’alaikum sobat biker, sudah memasuki bulan Maret dan telah lewat masa Imlek namun melalui situs BMKG masih melansir daerah-daerah yang menjadi daerah rawan banjir yang akan terjadi dibulan Maret ini. Prakiraan tersebut meliputi potensi banjir tinggi, menengah, rendah dan aman dari kejadian banjir.
Untuk itu, sobat biker perlu antisipasi yang kesehariannya naik motor khususnya yang akan melewati spot-spot diprediksi banjir. Sobat harus lebih hati-hati karena biasanya banjir ini akan menyebabkan jalanan yang rusak dan membuat lubang dimana-mana sehingga bisa menyebabkan kecelakaan.
Selain jalanan yang rusak dan berlubang, pengendara sepeda motor juga kerap dihadapkan dengan masalah motor mogok akibat busi atau filter udara motor yang kemasukan air. Jika keseringan mogok, tidak menutup kemungkinan mesin motor akan cepat rusak. Supaya tidak rusak akibat terjangan banjir, ikuti beberapa tips yang semoga berguna untuk antisipasi jika harus terpaksa menerjang banjir:
- Saat melewati lokasi banjir, perhatikan ketinggian air jangan sampai melewati busi pada motor, karena air yang masuk dapat menyebabkan pengapian dalam mesin tidak berjalan baik.
- Apabila terpaksa harus menerobos banjir, lebih baik matikan mesin sepeda motor Anda, karena apabila air tersebut masuk saat suhu ruang bakar tinggi akan menyebabkan piston motor Anda pecah.
- Masukkanlah selang tebal ke knalpot dengan menghadap ke atas apabila masih tetap ingin memaksakan mesin motor tetap hidup, setidaknya itu dapat mengurangi air masuk ke mesin.
- Saat musim hujan, berikan perhatian untuk busi. Lapisilah komponen busi dengan gemuk. Setidaknya pelindung itu dapat meminimalisasi air masuk ke area pengapian. Apabila busi sudah terlanjur kemasukan air semprotlah dengan pelumas ke kepala businya agar airnya bisa cepat kering. Salah satu pelumas yang bisa “mengobati” masalah busi yang kemasukan air tersebut salah satunya adalah Rexco 50 pelumas serbaguna.
Nah itu sedikit tips untuk sobat untuk antisipasi banjir, semoga bermanfaat.
Baca juga artikel pilihan ElangJalanan.NET
- Masih belum dikatakan “keren” jika bawa motornya masih seperti ini
- Catatan Perpanjang STNK 5 tahun dan Ganti Plat di SAMSAT Jakarta Timur
- Review Ban Corsa Platinum R99, memang ajib buat cornering
- Apresiasi untuk bengkel resmi yang buka hari Minggu
- Masih bingung dengan aki kering New Jupiter MX, awet bener..
- Cairan Anti Bocor di Ban Tubeless? Lebih baik enggak deh..
- Jawaban tentang kontra kenapa jari tidak boleh standby di rem depan
- Pilih-pilih Oli Buat Jupiter MX
- Mencoba belanja ban di PROBAN Motoparts, harganya lebih murah dari sebelah ternyata
- Biaya Service Fuel Injection Yamaha
Leave a Reply