Keseruan Sunmori ala Clan of Classy Yamaha Jabodetabek, Elang Ikut dan Terkejut

Clan of Classy Yamaha Jabodetabek
Clan of Classy Yamaha Jabodetabek

ElangJalanan.NET – Hari Minggu pagi (19/05) udara Jakarta masih dingin namun Elang sudah standby di DDS Yamaha Cempaka Putih Jakarta sejak pukul 6.40wib.

Ya memang hari ini Elang memenuhi undangan dari Yamaha Motor Indonesia untuk ikut dalam sunmori bareng anak komunitas pengguna Fazzio 125 dan Yamaha Grand Filano.

Clan of Classy Yamaha Jabodetabek

Jujur ini adalah pengalaman perdana Elang ikut sunmori bareng rider yang notabene separuhnya ladies biker. Genre umur mereka perkiraan Elang dari usia 20 sampai 40 tahun kumpul semua jadi satu, seru juga.

Kegiatan bertajuk Clan of Classy ini memang sudah berjalan di berbagai daerah dengan konsep acara yang sama. Nah weekend ini adalah giliran Yamaha Jabodetabek mengadakan event ini dengan mengajak rekan-rekan Blogger untuk ikut riding bareng sekaligus mereview motor Fazzio 125 yang dibekali mesin baru New Bluecore Hybrid.

Bagi Elang pun jujur ini baru pertama kali cobain Yamaha Fazzio 125, entah kenapa sejak launching Elang seperti gak berjodoh untuk punya kesempatan jajal langsung, bahkwan walaupun unitnya ada di event-event pameran motor selama ini. Dan ternyata motornya, beuh..sebentar lagi akan Elang review khusus untuk ini.

Sunmori Touring Clan of Classy Yamaha Jabodetabek

Kita ceritain dulu nih gimana serunya acara city ride kemarin, dimana rute sunmori sebetulnya tidak terlalu jauh hanya finish di Tanatap Coffee Matraman, cuma karena konsepnya adalah sunmori menikmati jalanan Jakarta di pagi hari ya oleh panitia kita  dikasih waktu muter-muter beberapa kali di spot kawasan favorit anak sunmorian, yakni kawasan Senci (Senayan City) dan Pati Unus Barito.

Clan of Classy Yamaha Jabodetabek

Ya Elang yang anak pinggiran Cikeas Gunung Putri Bogor emang jarang sih sunmorian di kawasan sini, tapi berkah join ke acara riding Clan Classy kemarin jadi tau ada kepuasan tersendiri ketika sekedar lewat atau muter-muter disini, kalau hookie bisa kefoto ama anak-anak FG gen Z/X yang berkarya kreatif setiap Minggu pagi disini.

Contoh sohib Blogger Elang mas Vandra Monkeymotoblog, doi sebagai anak Jakarta aseli paling jarang absen kalau Minggu pagi sunmorian disini. Karena motornya unik dan juga antik #eh tak sedikit foto-foto ciamik doi dapetin secara gratis dari anak-anak FG, dengan catatan ada watermarknya.

Clan of Classy Yamaha Jabodetabek

Kembali ke Clan Classy Yamaha Jabodetabek di aktifitas sunmori, beneran deh seru aje riding berbaur dengan kalangan lady biker pengguna skutik Yamaha ini, apparel yang dikenakan mereka cukup bikin mata seger, dalam arti stylenya keren-keren menggambarkan dunia mereka.

Ada yang pakai jaket kulit hitam dengan kacamata yang kece, ada yang pake heels, semuanya tampak serasi apalagi berkendara di atas Fazzio maupun Grand Filano yang ikonik. Bagi yang mau join di komunitas sesama pengguna motor Grand Filano mas bro bisa follow IG mereka @clafiast

Clan of Classy Yamaha Jabodetabek
Clan of Classy Yamaha Jabodetabek

Selama riding dari Cempaka Putih hingga muter-muter finish di Tanatap Coffee Matraman alhamdulillah sekitar 50-an motor lebih tertib di jalan dan selalu mengedepankan safety riding dengan helm.

Workshop Seru di Tanatap Coffee Matraman

Finish di salah satu resto Jakarta Timur yang merupakan milik Om Febs / @febs78 menjadi seru karena peserta baik komunitas maupun media mendapatkan dua workshop seputar modifikasi painting dan penjelasan produk dari GMA.

Nah ini yang menarik, adalah @nova.tigabelas yang memiliki workshop di Pamulang menjelaskan hand painting yang cocok banget untuk bikin motormu punya keunikan dan identitas sendiri. Contoh misal bro sis mau motornya dikelir pola desain atau identitas nama pribadi di body motornya, silahkan aja konsultasi ke Nova 13.

Workshop kedua adalah pemaparan product GMA yang cocok banget untuk referensi modif tipis-tipis dari budget pelajar 100 ribuan hingga budget 1 juta untuk mempermanis motor sobat.

Clan of Classy Yamaha Jabodetabek

Lomba Eco Riding Fazzio oleh Blogger

Nah ini bro sis yang tak seru, Yamaha juga memberikan challenge lomba irit untuk temen-temen media yang kebetulan menggunakan Yamaha Fazzio 125.

Elang tadinya cukup optimis bisa masuk podium paling jelek juara tiga kalau soal lomba-lomba irit kek gini, namun ternyata hasil akhirnya di luar nurul. Tak disangka dan tak diduga ternyata Fazzio bisa seirit itu, berikut adalah pemenangnya di lomba Eco Riding Challenge.

Clan of Classy Yamaha Jabodetabek
Juara Eco Riding B
  1. Aripitstop dengan raihan FC 102km/liter
  2. Iwanbanaran dengan raihan FC 92km/liter
  3. Monkeymotoblog dengan raihan FC 91km/liter

Nah walau angka-angka ini terlihat diluar kebiasaan angka real konsumsi BBM motor-motor matic, namun dari angka ini sedikit memberikan gambaran keunggulan dari teknologi mesin New Bluecore Hybrid yang ada di Fazzio dan Grand Filano.

Clan of Classy Yamaha Jabodetabek

Itu kan untuk pemakaian eco ya walau kemarin gak pelan-pelan amat, namun untuk pemakaian real Elang yakin konsumsi kedua motor ini berkisar antara 55-60km/liter, kembali lagi nanti ke tangan penggunanya.

Sekian review city ride ala Clan of Classy Yamaha Jabodetabek sob, yang jelas acara riding bareng Classy Yamaha ini cukup beda, memberi warna tersendiri, salam solid dan tetap safety dalam berkendara.

Clan of Classy Yamaha Jabodetabek

POPULER

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*