Riding report Blogger goes to Honda Bikers Day Banyuwangi, akhirnya kesampaian juga turing di pulau dewata

 

turing baliHalo Biker, seperti yang sudah Elang ceritakan di artikel sebelum ini, weekend kemarin Blogger otomotif diundang HC3 AHM untuk melakukan turing dari pulau Bali menuju Banyuwangi meliput event akbar tahunan Honda Bikers Day 2016 yang berlangsung di Pantai Boom.

Berangkat dari Jakarta ke kota Denpasar Bali via pesawat, hari pertama bis rombongan turing blogger diajak mengunjungi beberapa destinasi yang eksotis di Bali, dan menyempatkan juga nonton tari kecak sob di Uluwatu. Perdana nih nonton langsung tari kecak yang penuh nuansa mistis secara live.

turing-bali

Skip-skip di hari H, sehabis sarapan kita checkout dan menuju main dealer Astra Motor Bali yang bisa ditempuh dengan berjalan kaki dari hotel Aston tempat menginap. Disana sudah dipersiapkan beberapa tipe motor-motor andalan AHM, ada Sonic, Supra GTR 150 dan New CB150R, lah CBR250RRnya kemana? Sepertinya gak bersamaan di event HBD ini Blogger mendapat kesempatan jajal si twin cylinder. It’s ok, yang penting bisa merasakan riding di jalanan pulau Bali yang eksotis.

touring-sonic-bali

Sebelum start kita stretching dulu biar badan gak kaku, jam 8 kurang rombongan turing pun start dari Astra Motor, rute agak sedikit berubah tidak lewat Selatan yang merupakan jalur mainstream, AHM coba beri kejutan dengan mengalihkan rute membelah pulau dewata ke arah Utara. Syukur deh pasti lebih asyik nih, banyak kelokan dan perbukitan yang akan semakin memperkaya impresi riding motor yang ditunggangi.

touring-cb150r

Elang kebetulan mendapat jatah motor Honda Sonic, wih kebayang nih motor dengan ergonomi ayago plus jok yang dari beberapa review sebelumnya termasuk tifis, gimana kalau dipakai turing 160km. Penasaran..

Masih di jalanan kota Denpasar dengan dikawal 2 polisi Patwal rombongan turing terlihat dalam barisan rapi dan slow speed, Elang sendiri masih asyik adaptasi dan mengenal karakter si Sonic. Secara singkat karakter mesin si Sonic yang tarikannya langsung terasa sejak rpm rendah hingga menengah memang pas digunakan buat stop n go begini, dari sisi handling juga Elang kasih testi jempolan lah, ringan dan mudah bermanuver.

turing-supra-gtr-bali

Lepas dari kota Denpasar jalanan mulai naik menuju Tabanan dan Selemadeng. Sesampainya di Selemadeng kita belok kanan ke atas, jalanan Bali mulai terlihat eksotisnya disini, Elang yang berada di urutan ke-15  (ditengah rombongan) tertarik mulai merangek kedepan bergabung dengan grup terdepan, biar kena kameranya banyakan dikit sob 😀

Stop point pertama Denpasar – Kekeran nuansanya cukup indah pemandangannya sob, jalanan berliku-liku ala perbukitan walau tidak terlalu ekstrim tikungannya. Kecepatan maksimal hanya digeber 60an kpj, ini bikin temen-temen Blogger pada ngantuk semua.

turing-hbd-blogger

Di etape kedua menuju stop point Pura Pulaki kecepatan mulai dikembangkan 80an, baru deh mata pada melek. Disini Elang bener-benee menikmati perjalanan bersama Sonic karena setiap melibas tanjakan dan tikungan performa mesin dan handlingnya begitu mumpuni, dibikin fun pokoknya.

turing-hbd-blogger2

Dan setelah hampir 3 jam berkendara di atas Sonic melewati jalur perbukitan, alhamdulillah area (maaf) bokong Elang belum ada indikasi tersiksa sob, dari awal tau tipisnya jok Sonic Elang antisipasi dengan cara main badan, bokong pindah-pindah setiap melibas tikungan, jadi gak monoton hanya 1 posisi aja. Hasilnya, it’s fun riding bersama Sonic di perbukitan.

5 km menjelang stop point kedua, kita dihadapkan dengan tikungan high speed. Jalanan cukup kosong dari pemukiman tapi perlu diantisipasi adalah binatang nyeberang seperti anjing. Di jalur yang memanjakan ini beberapa kali Elang ngikuti Tmcblog dan aksi selap selip yang fun di jalanan yang agak lowong pun terjadi.

Di stop point kedua, kita berhenti di pantai Pura Pulaki, wih indah banget view tebing yang tinggi banget sob, kita berada tepat dibawahnya. Kesempatan break Elang gunakan buat foto-foto dan rebahan sejenak dibawah pohon yang teduh, duh nikmatnya. Maka nikmat Tuhanmu yang mana lagi yang kamu dustakan.

Lanjut menuju stop point ketiga, jalanan yang mulai datar dan lurus terus di Singaraja hingga Gilimanuk sejatinya memanjakan buat yang hobi geber nih, tapi sadar ini adalah jalan raya, penuh anak sekolah juga di pinggir jalan, maka rombongan turing tetap konstan dikecepatan dibawah 80 kpj.

Di jalanan Singaraja – Gilimanuk inilah Elang explor sedikit performa mesin si Sonic seperti apa, ternyata kenceng juga nih, beberapa kali dengan kombinasi bobot Sonic yang ringan + bobot Elang sendiri yang hanya 54 kg dengan mudah bisa overtake kang Taufik di jalanan lurus nan lempeng kosong dari pemukiman.

turing-gilimanuk

Setelah sampai di stop poin ketiga kita pun berhenti untuk makan siang di ayam betutu Gilimanuk.

Setelah makan siang, jam 1 kita mulai nyeberang menggunakan Ferry ke Ketapang. Ini adalah pengalaman perdana Elang nyeberang dari Pulau Bali ke tanah Jawa. Sudah seperti pulang ke homebase aja rasanya sob.

Setelah Ferry bersandar kita lanjut riding menuju hotel Ketapang Indah sebelum nantinya akan riding lagi menuju venue Honda Bikers Day 2016 di Pantai Boom Banyuwangi.

Sekian riding report kegiatan turing Elang bersama Blogger otomotif, terima kasih AHM khususnya HC3 memberikan kesempatan untuk bisa merasakan riding experience di pulau Dewata.

POPULER

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*