Honda Bikers Day 2016 Banyuwangi, sebuah sajian activity kopdar akbar ala AHM buat memanjakan pecinta roda dua

Honda Bikers Day 2016
Honda Bikers Day 2016

Halo Biker, meriah bener perhelatan akbar event HBD 2016 kemarin yang berlangsung di pantai Boom Banyuwani, Elang bersama teman-teman Blogger otomotif yang diundang HC3 AHM dengan bekerjasama dengan perwakilan main dealer masing-masing daerah ikut meliput event tahunan ini yang sudah menjadi tradisi AHM untuk menyajikan sebuah activity yang memanjakan konsumennya.

Blogger juga Biker, maka gak afdol kiranya kalau datang hanya dengan naik pesawat ke acara, nampaknya panitia paham betul akan ini, sehingga dibikinlah ritual turing yang bertajuk Blogger goes to Honda Bikers Day 2016 yang mengambil rute dari kota Denpasar hingga menu venue HBD di Banyuwangi. Asli ini adalah undangan peliputan sekaligus kebersamaan Blogger terlama dengan AHM, bayangkan sob, 4 hari harus direlakan clear untuk bisa bergabung memenuhi undangan ini. Gimana capek? Gak sob semuanya terbayar dengan kesempatan riding experience dan bisa berkumpul dengan ribuan biker pecinta roda dua yang berbondong-bondong hadir ke acara dari berbagai daerah di seluruh tanah air.

Honda Bikers Day 2016

Ada yang beda dengan event HBD tahun ini, di tahun ini AHM bersama jaringan main dealer Honda daerah mencoba lebih dekat lagi ke biker dengan mengadakan event HBD di tingkat regional, yaitu PT Indako Trading Company – Sumatera Utara, PT Trio Motor- Kalimantan Selatan dan Tengah, Astra Motor Makassar –Sulawesi Selatan, Tenggara, dan Maluku Selatan menggelar HBD Regional 2016 yang berlangsung di kota Medan (22 Oktober 2016), Palangkaraya (29 Oktober 2016), dan Makassar (5 November 2016). Tercatat sebanyak 6.233 bikers Honda dari berbagi pulau berpartisipasi pada gelaran HBD regional 2016 ini.

Honda Bikers Day 2016

Elang kira berhenti sampai di tingkat regional, ternyata karena semangat AHM untuk memberikan sebuah value dalam bentuk activity ke konsumen loyalnya maka gelaran HBD tingkat nasional tetap kembali digelar sob. AHM bekerja sama dengan main dealer sepeda motor Honda wilayah Jawa Timur, PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM) menggelar HBD nasional 2016 di Pantai Boom Banyuwangi, Jawa Timur. Gelaran silahturahmi akbar pecinta sepeda motor Honda yang mengusung tema “Sewindu Honda Bikers Day” ini diikuti sebanyak 17.065 bikers Honda dari berbagi penjuru negeri.

Honda Bikers Day 2016

Sebuah pemandangan yang gak biasa ketika Elang berada di venue, banyak bener sob motor-motor yang hadir dari brand non Honda, wih keren nih, ini baru namanya brotherhood gak pandang merek. HBD sejatinya memang diadakan AHM sebagai wadah kopdar akbar tempat berkumpulnya pecinta roda dua, jadi bukan masalah jika yang hadir dari berbagai motor. Elang juga dulunya sering berpikir ini kok banyak banget sih yang datang tiap HBD, kok mau datang jauh-jauh kesini hanya buat kumpul-kumpul tok. Nah ternyata mayoritas biker pecinta roda dua memang karakternya begitu sob, doyan kumpul-kumpul, berinteraksi dengan biker dari berbagai daerah, kalau orang Jawa bilang, makan gak makan asal ngumpul 😀

Honda Bikers Day 2016

Lalu kenapa sih lokasi HBD selalu mengambil tema pantai dari tahun ke tahun? Pak Margono yang berada di acara berujar ke teman-teman Blogger yang bertanya, kenapa pantai salah satu pertimbangannya adalah kebutuhan tempat yang luas untuk menampung ribuan biker berkumpul di satu waktu. Ternyata mengadakan event sebesar HBD ini bukan perkara yang gampang sob, ribet banget, kadang tempat sudah OK menurut kriteria panitia, tapi di akhir deal ternyata dimentahkan oleh pemda karena khawatir lokasi acara menjadi kotor dan rusak oleh biker-biker.

Honda Bikers Day 2016

Mendengar berbagai cerita dan history HBD dari Pak Margono ini Elang jadi apresiasi sangat luar biasa buat panitia, HBD 2016 kali ini boleh dibilang kembali sukses digelar AHM, AHM memang paling juara.

Honda Bikers Day 2016

Sekedar sobat tahu, HBD pertama kali digelar di Pangandaran, Jawa Barat (2009), Kiara Payung – Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat (2010), Bromo – Pasuruan, Jawa Timur (2011), Komplek Candi Prambanan, Yogyakarta (2012), Tanjung Tum – Banten (2013), Pantai Pandawa – Bali (2014), dan Pantai Teleng, Pacitan – Jawa Timur (2015). Tahun ini, HBD diselenggarakan di 3 pulau dan dilanjutkan dengan acara puncak di pantai Boom, Banyuwangi – Jawa Timur (19/11).

Honda Bikers Day 2016

GM Marketing Planning & Analysis Division PT AHM Agustinus Indraputra mengatakan memasuki tahun ke-8 penyelenggarannya, peserta HBD terus meningkat seiring dengan semakin banyaknya komunitas sepeda motor Honda yang terbentuk sebagai bentuk kecintaannya terhadap sepeda motor Honda. Pada gelaran perdananya di tahun 2009, kegiatan ini langsung diikuti sekitar 5.000 peserta dan terus meningkat setiap tahunnya hingga mencapai lebih dari 23.000 peserta pada tahun ini.

Honda Bikers Day 2016

“Besarnya antusiasme peserta pada gelaran HBD setiap tahun memotivasi kami untuk kembali menggelar HBD Nasional yang semakin menarik sekaligus menguatkan brotherhood sesama bikers. Hal ini merupakan bentuk apresiasi atas dukungan dan kecintaan masyarakat khususnya para bikers terhadap sepeda motor Honda. Kami harap para bikers dan komunitas pecinta sepeda motor Honda menjadi semakin erat dan kompak,” ujar Indraputra.

Honda Bikers Day 2016

Bagi para bikers yang ingin berkendara menuju HBD 2016, AHM bersama main dealer Honda menyediakan posko untuk beristirahat setelah melakukan perjalanan panjang yang berlokasi di Probolinggo dan Jember, Jawa Timur. Pada perhelatan akbar ini, peserta disuguhkan beragam aktivitas menarik di antaranya music and art traditional performance, sand race, time trial, dan penampilan spesial dari group band ternama yang menjadi brand ambassador Honda, yaitu Nidji. Selain itu, para peserta juga berkesempatan mengikuti doorprize dengan hadiah satu unit Honda CB150R StreetFire.?

Honda Bikers Day 2016

Yang menarik sob, di event HBD kemarin AHM memberikan kesempatan buat pengunjung untuk bisa merasakan impresi mengendarai Honda CBR250RR, keren nih memang motor, masih pake knalpot standar aja suaranya sudah seperti pake knalpot racing yang dipasangi DB killer. Last sukses buat AHM yang telah menggelar acara ini dengan meriah, sampai ketemu lagi di HBD tahun depan ya.

POPULER

1 Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*