Review Modifikasi Honda Scoopy Terbaru, Ada Tema Bang Jago ala Caferacer

Modifikasi Honda Scoopy Terbaru
Modifikasi Honda Scoopy Terbaru

ElangJalanan.NET – Bismillah, halo sobat biker saat sesi test ride All New Honda Scoopy beberapa hari lalu, AHM juga menampilkan 3 pilihan modifikasi New Honda Scoopy.

Ada yang bertema Luxury, Fashionable dan yang menarik perhatian Elang adalah tema Cafe racer yang keren bingit. Kalau anak sekarang bilangnya seperti Bang Jago 😀

Modifikasi Honda Scoopy Terbaru
Modifikasi Tema Luxury

Elang coba fokus mereview yang paling mencolok yakni ala cafe racer, 2 tema lainnya bisa sobat tonton di bagian Vlog nantinya di bawah.

Modifikasi Honda Scoopy Terbaru
Modifikasi Tema Fashionable

Modifikasi Honda Scoopy terbaru tema Cafe Racer ini dominan sudah di-repaint semua di sekujur body dengan kombinasi warna putih dan merah. Grafis warnanya diambil dari cafe racer Honda tahun 70-80-an.

Bagian kaki-kaki turut diubah, suspensi belakang pakai Ohlins, sementara suspensi depan menganut model upside down untuk menguatkan aura racer.

Untuk velg masih bawaan standar mendapat polesan painting, sementara ban diupgrade memakai Pirelli Diablo Rosso, depan ukuran 120/70-12 sedangkan yang belakang 130/70-12.

Untuk mempermanis bagian velg, terlihat list warna kuning untuk bagian depan dan warna merah di velg belakang.

Pindah ke bagian setang, nuansa racingnya paling kentara disini dengan setang agak ditekuk ala motor balap. Perintilan lainnya seperti visor manis berwarna merah dibuat custom.

Modifikasi Honda Scoopy Terbaru
Modifikasi Tema Caferacer

Sementara handle rem memakai KTC Kytaco, spion model bar end dan ada hand guard.

Untuk bagian jok, jok bawaan diganti model single seat atau model tawon ala cafe racer dengan memakai bahan kulit sintetis. Joknya terbagi 2 tekstur yang halus bagian belakang dan bergelombang bagian depan.

Bagian kolong dek mendapat sentuhan tambahan cover body lebih panjang dan lebar, terlihat lebih padat.

Spakbor bawaan belakang dilepas untuk menunjang tampilan ala motor balap.

Tampilan sudah racy, untuk menunjang keseluruhan knalpot standar lengser diganti knalpot custom berbahan titanium. Bagian ujung knalpotnya dilapisi bahan karbon, bikin tampilan semakin garang.

Untuk bagian lampu-lampu masih menggunakan lampu bawaan, bagian lampu depan hanya diberikan lapisan smoke.

Yang mencolok lainnya adalah bagian filter udaranya, diganti model aftermarket yang bentuknya lebih kecil seperti filter turbin. Jujur keren banget bagian ini sob.

Nah monggo untuk review lengkapnya bisa tonton di channel Elang Jalanan berikut ini, semoga bisa jadi referensi mas bro semua.


POPULER

2 Komentar

  1. cakep cakep modifan nya…
    memang orang Indonesia soal modif tak diragukan…

    Scoopy sedang nge trend sepertinya ya?
    kemarin kami sempat meliput acara Sunmori Gabungan Scoopy Jateng-DIY rame parah

    Sunmori Gabungan Scoopy Jateng – DIY

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*