Motor Adventure 250cc Aprilia Akan Segera Lahir

Motor Adventure 250cc Aprilia
Aprilia Terra 150 China

ElangJalanan.NET – Motor Adventure 250cc Aprilia, setelah sukses meluncurkan varian motor-motor versi kecilnya RS150 dan Terra 150, kini Aprilia dikabarkan akan meluncurkan motor sport baru berkapasitas 250cc.

Varian yang diberi nama Aprilia Terra 250 rencananya akan hadir dalam dua varian yakni standar dan adventure. Kabarnya untuk mewujudkan produksi motor kecil mereka, Aprilia menggandeng pabrikan China Zongshen untuk memproduksi Terra 250.

Melihat penampakannya yang dilansir media Motosaigon, Aprilia Terra 250 ini mengusung desain adventure ringan yang punya tampilan sangat baru di pabrikan Zongshen.

Motor Adventure 250cc Aprilia
Spyshot Aprilia Terra 250

Motor Adventure 250cc Aprilia

Dari foto yang diumbar, terlihat untuk versi standar menggunakan velg jari-jari 18″ di depan dan 17″ di bagian belakang. Sementara versi adventure lebih jangkung dengan kombinasi rim depan 21″ dan rim belakang 17″ velg jari-jari.

Di sektor kaki-kaki, Aprilia Terra 250 dibekasi suspensi teleskopik pada bagian depan dan suspensi monoshock di belakang. Sementara untuk sektor pengereman mengandalkan rem cakram depan belakang.

Motor Adventure 250cc Aprilia
Aprilia Terra 150 China

Menilik segmen yang digarap Aprilia di negeri Tirai Bambu, sebelumnya versi lain Terra 150 kurang begitu populer akibat positioning harga yang terlalu tinggi di segmennya. Diharapkan hadirnya Terra 250 dengan pilihan model adventure 250cc single silinder bisa bersaing dengan CFMoto 250NK.

Sayangnya, sejauh ini belum ada info lanjutan soal harga maupun spesifikasi resminya. Namun jika ini hadir tentunya akan bersaing ketat dengan Kawasaki Versys-X 300 atau KTM 250 Adventure.

Gimana sob, desainnya sudah masuk selera sini belum?

POPULER

8 Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*