Halo Biker, di hari pertama gelaran IMOS 2016 kemarin Elang coba hadir untuk melihat motor-motor baru yang banyak dirilis di awal pembukaan pameran. Salah satu yang menarik pengen lihat langsung adalah kemunculan Yamaha Aerox 155 dan maxi Scooter XMAX 250.
Butuh pengorbanan dikit nih sob buat menunggu waktu perilisannya kemarin, gara-gara Elang datangnya kepagian jam 12, eh ternyata Yamaha merilisnya di jam 5 sore, yo wislah keliling-keliling sampai kaki pegal.
Nah pas momen perilisan produk baru Yamaha yang bertema ‘Maxi Yamaha’ muncullah satu per satu motor dari balik layar lebar, pertama keluar adalah sosok Yamaha TMAX 530 edisi terbaru sob versi 2017, makin garang aja nih motor. Habis fokus sebentar ke TMAX keluarlah motor yang ditunggu-tunggu juga nih sob, siapa lagi kalau bukan Yamaha XMAX 250.
Gile ini motor gede banget, bongsornya hampir 11-12 dengan body TMAX yang notabene matic moge. Namun sayang di hari H perkenalan kemarin belum didapat informasi atau bocoran harga dan kapan akan dirilis, namun estimasi adalah di tahun 2017, tinggal menunggu izin Yamaha Jepang, ujar Pak Masykur selaku Assisten GM Marketing & Promotion.
Monggo dilihat video singkatnya sob, gede bener bukan 😀
mupeng… harganya mahal?