Mengintip penjualan motor sport Maret 2016, New CB150R unggul tipis dari New Vixion!

New Vixion vs New CB150R

Halo Biker, bagi Elang selalu menarik membaca dan menanti-nantikan data penjualan sepeda motor setiap bulannya yang dirilis oleh AISI (Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia). Dan yang paling menarik adalah memperhatikan dinamika penjualan di segmen motor sport dimana kelas yang paling rame menjadi sorotan adalah kelas sport 150 cc, disana ada New Vixion dan New CB150R yang paling ketat persaingannya. Nah untuk di bulan Maret gimana data penjualan kedua naked sport ini?

Sebelumnya di bulan Februari lalu, New Vixion mampu terjual 21.139 unit sementara New CB150R di bulan yang sama meraih total penjualan 10.148 unit. Di bulan Maret cukup mengagetkan karena boleh dibilang penjualan Vixion anjlok lebih dari setengahnya, di bulan Maret New Vixion hanya terjual 8.213 unit, sementara untuk New CB150R walau ikut mengalami penurunan juga namun tidak terlalu signifikan, di bulan Maret terjual 8.653 unit, tentu jumlah ini menjadikan New CB150R menjadi raja sport terlaris di bulan Maret, walau hanya unggul tipis dari New Vixion.

Bisa jadi merosot drastisnya penjualan New Vixion bulan Maret karena potensial buyernya sebagian mulai beralih ke demam big skutik, siapa lagi kalau bukan Yamaha NMAX? Melirik penjualan NMAX sendiri di bulan Maret terjadi peningkatan cukup signifikan terjual 20.998 unit, padahal bulan sebelumnya di Februari NMAX terjual 13.999 unit, gila cukup menggiurkan banget market big skutik bisa terjual laris manis layak kacang goreng gini. Pantes aja di jalanan makin banyak NMAX berseliweran, hampir dari semua kalangan pada pakai motor skutik kencang Yamaha ini.

Sedangkan melihat New CB150R, nampaknya angka penjualannya mulai terlihat polanya ya segitu-segitu aja kalau gak mau dibilang stagnan di angka +/- 10 ribu per bulan, padahal usia motor ini sendiri sudah 6 bulan mengaspal di konsumen.

Kita tunggu untuk next bulan April seperti apa, selalu menarik untuk menunggu yang satu ini 🙂 Monggo dikomentari, semoga bermanfaat.

3 Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*