‘Masyarakat Nouvo JaBoDeTaBek’ berkumpul dan mencoba menghimpun bantuan kepada korban banjir, Good job bro..

Nouvo club & FOI

Sering banget berkumpul-kumpul aka kopdar tapi tak ada suatu yang bisa dijadikan hasil yang positif? Sudah tentu waktu akan menjadi sia-sia bro sis. Virus seperti seperti inilah setidaknya yang coba disulut oleh Rizal Bukan Onay, privater penunggang Nouvo di FB-Forum Nouvo Indonesia untuk ikut menyikapi musibah banjir yang merendam beberapa kawasan di Jakarta 16 Januari 2013 lalu. Sebuah ide mulia.

Nouvo club & FOI

Nah, namanya hidup masih di dunia bro kadang ide baik tak bisa langsung ‘gayung bersambut’ di tengah ‘obrolan dunia maya’. Kadang banyak yang masih merasa ‘alay’ memandang. Tapi Tuhan Maha Tau bro… rupanya Onay tidak sendirian. Beberapa rekan dunia maya melakukan ‘gerilya’ untuk ‘menggoda’ pikiran para penyemplak Nouvo yang lain. Sumbu yang disulut sudah mulai menyala….beberapa club dan komunitas juga privater Nouvo mulai bergerak, dari Bekasi hingga Tangerang bahkan Depok dan Bogor.

Tanggal 17 Januari adalah tanggal tersibuk … Jaringan Koordinasi Darat diberdayakan oleh Vicky(Nouvo Tangerang), Sambossa Amore Loaxan (Ciledug), Akbar Asenk – DeNouver (Depok), Aki Perin-Bekasi (Nouvo Automatic Club)-Abee Ricky (Jakarta Nouvo Club). Tanggal 18 Januari ditetapkan jadi target. Lhahhh kenapa???…Ya iyalah bro…kalo kelamaan Musim Aer nya bakalan lewat, percuma dong baksosnya hehehe…Kata pak haji, kalo beramal kudu pas sama tertib waktunya baru deh Joss!’.

Sulut apipun terus bertambah besar…ditambahin gembar-gembor di dunia maya …ada lelang onderdil orisinil Nouvo untuk donasi ada yg sampe rada tengil instruksi buat memotivasi yang alias maksa…hadeugh… Sementara dana yg terkumpulpun langsung di belanjakan sesuai keperluan baksos dikoordinasi oleh Mama Ozza (istri Bang Sambosa-Amore)..juga survey lokasi dilakukan di beberapa kawasan. Walhasil 18 Januari malam jadi malam begadang yang buaanyak gunanya, di lokasi tikum Taman Makam Pahlawan Nasional-Kalibata, seratus lebih Nouvo berkumpul masing-masing bawa gembolan gede-gede. ‘Masyarakat Nouvo JaBoDeTaBek’ : Amore Loaxan, Brigade Motor Senayan, Denouvers, Matic Horee, Nouvo Automatic Club, Nouvo Bogor, Nouvo Modus, Nouzers, Yamaha Matic Mailing List , Jakarta Nouvo Club dan para Privater Nouvo termasuk di dalamnya Fino Owners Indonesia bergerak mengantarkan barang-barang baksos dan amanah para donatur JaBoDeTaBek, Surabaya dan Riau Kepulauan kepada para korban musibah banjir di Kalibata – Kampung Melayu – Karet Tengsin. Malam yang mengharukan, betapa besar bencana ini dan betapa masih sedikitnya usaha yang baru bisa kita lakukan…Semoga dapat meringankan dan di terima di sisiNya…aaaamin.(achobule)

Good job mas bro, kepedulian mas bro semua ini yang patut dijadikan contoh oleh klub/komunitas lain untuk meringankan beban korban banjir. Semoga kekompakan dan solidaritas rekan-rekan semua di Nouvo owner club, Fino Owners Indonesia semakin solid dan bisa menghasilkan sesuatu yang bermanfaat untuk masyarakat di sekitar.

Nouvo club & FOI

Nouvo club & FOI

3 Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*