MotoGP Motegi: Pedrosa Juara!

Seperti bro sis ketahui bersama, di sesia kualifikasi kemarin Lorenzo berhasil merebut pole position, diikuti Pedrosa dan Crutchlow di grid terdepan. Start bagus dilakukan Pedrosa yang langsung menyodok di posisi pertama namun langsung disalip Lorenzo di tikungan pertama. Ben Spies langsung menyodok di posisi ketiga diikuti Crutchlow dan Stoner di posisi kelima.

Di lap ke 2 Ben Spies terlalu wide yang akhirnya out hingga keluar dari lintasan dan menabrak pembatas, dan tidak dapat melanjutkan race.

Lap ketiga Bautista berhasil overtake Stoner, sementara pertarungan sengit antara Lorenzo dan Pedrosa terjadi di barisan terdepan. Hingga lap ke-5 Stoner masih diapit antara pembalap satelite Gresini Bautista dan Bradl.

Di lap ke- Dovi mulai menekan Bradl dengan sengitnya dan berhasil overtake di tikungan. Nampaknya di race Motegi kali ini Lorenzo push the limit M1, tampak dari Pedrosa yang masih kesulitan untuk mengejar hingga lap ke-10.

Dan akhirnya di lap ke-11 Dani Pedrosa berhasil overtake Lorenzo di track lurus. Setelah ini akan dilihat apakah Lorenzo akan main aman atau makin agresif mengambil alih kembali posisi pertama. Gap sementara antara Pedrosa dan Lorenzo 0.3 detikan.

Di lap ke-14 Bautista mulai menekan Crutchlow memperembutkan posisi ketiga.

Gap antara Pedrosa dan Lorenzo semakin mengembang menjadi 2.1 deitikan sepertinya Pedrosa terlihat kenceng banget bawa motornya :). Sementara itu Dovi berhasil mengovertake Stoner di lap ke-16.

5 lap terakhir Bautista berhasil overtake Crutchlow, wew tampaknya cukup sengit pertarungan dua motor satelite beda pabrikan ini. Di lap ke 21 Gap Lorenzo mulai mengecil 1.8 detikan.

Wuih seru aksi overtake yang dipertontonkan Crutchlow dan Bautista, Bautista kembali berhasil ambil alih posisi ketiga. Dan yaa..sepertinya ada masalah dengan motor Crutchclow, terpaksa merelakan balapan ini dengan no point. [update] ternyata bensin motor Crutchlow kehabisan, waduh nyesek banget pasti.

Balapan akhirnya dimenangkan Pedrosa, Lorenzo di posisi kedua dan Bautista di posisi ketiga.

 

Pos. Points Num. Rider Nation Team Bike Km/h Time/Gap
1 25 26 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team Honda 162.6 42’31.569
2 20 99 Jorge LORENZO SPA Yamaha Factory Racing Yamaha 162.3 +4.275
3 16 19 Alvaro BAUTISTA SPA San Carlo Honda Gresini Honda 162.1 +6.752
4 13 4 Andrea DOVIZIOSO ITA Monster Yamaha Tech 3 Yamaha 161.5 +16.397
5 11 1 Casey STONER AUS Repsol Honda Team Honda 161.3 +20.566
6 10 6 Stefan BRADL GER LCR Honda MotoGP Honda 161.0 +24.567
7 9 46 Valentino ROSSI ITA Ducati Team Ducati 160.9 +26.072
8 8 69 Nicky HAYDEN USA Ducati Team Ducati 160.3 +36.724
9 7 21 Katsuyuki NAKASUGA JPN Yamaha YSP Racing Team Yamaha 160.3 +36.794
10 6 8 Hector BARBERA SPA Pramac Racing Team Ducati 158.2 +1’10.729
11 5 17 Karel ABRAHAM CZE Cardion AB Motoracing Ducati 157.9 +1’15.658
12 4 41 Aleix ESPARGARO SPA Power Electronics Aspar ART 157.5 +1’22.769
13 3 5 Colin EDWARDS USA NGM Mobile Forward Racing Suter 157.3 +1’24.968
14 2 77 James ELLISON GBR Paul Bird Motorsport ART 157.1 +1’29.388
15 1 51 Michele PIRRO ITA San Carlo Honda Gresini FTR 156.8 +1’34.612
16 84 Roberto ROLFO ITA Speed Master ART 155.8 +1’50.853
Not Classified
35 Cal CRUTCHLOW GBR Monster Yamaha Tech 3 Yamaha 162.1 1 Lap
9 Danilo PETRUCCI ITA Came IodaRacing Project Ioda-Suter 156.3 1 Lap
22 Ivan SILVA SPA Avintia Blusens BQR 155.2 10 Laps
14 Randy DE PUNIET FRA Power Electronics Aspar ART 153.3 10 Laps
11 Ben SPIES USA Yamaha Factory Racing Yamaha 152.8 23 Laps
68 Yonny HERNANDEZ COL Avintia Blusens BQR 146.5 23 Laps

 

7 Komentar

  1. “Dan yaa..sepertinya ada masalah dengan motor Crutchclow, terpaksa merelakan balapan ini dengan no point. [update] ternyata bensin motor Crutchlow kehabisan”

    wow kenapa bisa habis duluan yah bensinnya ??

    kan seharusnya teknisi sudah memperhitungkan ??

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*